Pengadilan Agama Cibadak Kelas IA Menerima Praktik Peradilan Agama (PPA) Mahasiswa
dari Univeritas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung
Palabuhanratu, 24 Januari 2023
Bertempat di Ruang Media Center, Pengadilan Agama Cibadak Kelas IA melaksanakan pembukaan Praktik Peradilan Agama (PPA) Mahasiswa dari Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung. Kedatangan Mahasiswa dan Mahasiswi tersebut yang didampingi oleh Dosen Pembimbing disambut langsung oleh Pimpinan Pengadilan Agama Cibadak Kelas IA yaitu Ketua ( Dra. Ma'ripah), Wakil Ketua ( Aman, S.Ag, S.E, S.H., M.H.) dan Panitera ( Didin Jamaludin, S.H., M.H. ).
Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Agama Cibadak Kelas IA memberikan pengarahan dan memberikan semangat untuk giat belajar serta menyampaikan selamat datang di Pengadilan Agama Cibadak Kelas IA .
Setelah kegiatan pembukaan, kemudian dilanjutkan dengan foto bersama.